Rabu, 09 Desember 2009

cerita sore

Sebelumnya saya berterimaksih untuk semua komponen yang mengisi segala seluk beluk episode kehidupan saya. Beruntung sekali rasanya Tuhan mengirimkan kalian untuk saya. Dari kalian saya banyak belajar. Termasuk yang satu ini.

Saya selalu melihat 'sesuatu' jika punya teman atau seseorang dengan penampilannya yang bonafit, emm, maksud saya penampilannya itu oke dengan segala yang menempel di tubuhnya. assesoris, baju, alas kaki dan sebagainya. Well, saya langsung ambil kesimpulan, mereka dari keluarga berada, titik.

Saya senang melihatnya yang menjaga penampilan, yang terlihat oke dibanding temanteman yang lain yang memang biasa atau saya lebih suka menyebutnya 'sederhana' :)

cerita ini pun berbalik ketika ada sesuatu yang 'menggelitik' sore ini.
Yang saya anggap oke itu ternyata tidak se-oke yang dibayangkan.
Yang saya anggap 'wah' itu ternyata tidak se-'wah' yang saya bayangkan.
ini sedikit mengajarkan kalau penampilan itu tidak sepenuhnya penting walaupun tetap perlu diperhatikan.
Kalau seperti itu jadinya, saya lebih suka menjadi yang 'sederhana' diluar tapi 'wah' di dalam :)

hacker

Ini terinspirasi dari beberapa teman, keluarga, pacar saudara saya, dan siapapun itu yang sudah menjadi korban hacker..
baiklah, awalnya saat ada teman dan entahlah siapa yang jadi korban--mau itu account facebooknya, emailnya atau bahkan web univ saya *yang terakhir ini kok bisa ya?*--keganasan hacker, respon saya adalah biasa-biasa saja.

tapi, saya berubah menjadi amat sangat geram saat ada yang jahil dengan account facebook adek saya. Oke, memang ga parah2 banget kalau dibandingkan dengan korban-korban lain, tapi tetep aja, rasanya pengen tonjok.
Walaupun akhirnya masalah itu bisa saya atasi sendiri dan account facebooknya bisa kembali dengan selamat sentosa bahagia sejahtera, sekali lagi, saya tetap geram..

sebenarnya, apa itu hacker?
Hacker adalah profesional komputer. Mereka menghabiskan sebagian besar waktunya, mendedikasikan keahlian komputer dan segala sesuatu yang berhubungan dengan dunia TI. Orang-orang ini merupakan pakar internet, memahami dunia komputasi. Administrator jaringan anda, menganggap mereka memahami benar apa yang mereka bicarakan, kebanyakan juga seorang hacker. Hacker bukanlah orang-orang yang ada dibarisan terdepan dalam perang internet guna memperoleh akses ilegal ke komputer tanpa alasan yang kuat. Seorang hacker hanya akan mengambil alih sistem jika hal tersebut membutuhkan proses pemikiran yang rumit, sesuatu yang menantang, dan yang akan memberikan informasi atau membantu mereka mengklarifikasi informasi tentang bagaimana hal tersebut dilakukan. Para hacker selalu haus ilmu pengetahuan, mempelajari lebih dalam, menyukai dan selalu ingin memperoleh lebih rinci mengenai subyek tertentu. Komputer. Internet. Catatan: Para hacker dapat juga didefinisikan sebagai kelompok White Hat

Mungkin, ini sah sah saja kalau kemampuan 'lebih' mereka yang bisa 'mencuri' itu digunakan pada waktu yang tepat.Tapi, ini menjadi sebuah tindakan kriminal jika sudah merugikan pihak lain.
Jujur sii, saya malah jadi lebih penasaran dan ingin tahu gimana menjadi hacker yang baik...hohohoo..
dari rasa penasaran itulah, seperti yang sudah dijelaskan di atas. Si hacker punya rasa ingin tahu yang lebih dan merasa tertantang untuk memecahkan sebuah kode rahasia.

Semoga hacker-hacker nakal itu sadar kalau mereka nakal

sumber : http://hackertjilieghon.multiply.com/journal/item/2

Selasa, 17 November 2009

we are one, huunnn :)

Hore horeee..sore ini sudah kembali ke kota pelajar, Jogjakarta.
Di sambut hujan lumayan deras. Akhirnya, musim hujan datang juga.

Jogja tidak berubah jauh selama satu minggu ini ditinggal ke kota orang. Oh, tidak, ini sedikit berlebihan. Yang berubah adalah tugas yangs menumpuk ditambah jadwal ujian yang menanti.

Oke, saudara-saudara, saya baru saja melewati satu minggu, atau lebih tepatnya, lima hari yang mengesankan di kota lumpia, ibu kota Jawa Tengah, Semarang.
Bertemu sahabat-sahabat baru yang hebat dari berbagai penjuru se Jawa Tengah.
Wuaaaaa, hunn, hunn, ayok karantina Lagi :D
haha..

Kalau masih ingat, berasa kaya akademia afi dimana kita ngga boleh bawa alat komunikasi dan ada beberapa kelas materi. Dan yang ngga kalah sama acara acara di tipi adalah ketik DW(spasi)nama finalis. Salute to mas Ryo Sragen dan Esfa Wonosobo, kalian kenapa bisa dapet sms paling banyak???ck.ck.ck…applause doong buat merekaaaaa! Prok..prok..prok..hahaha :p

Oke, katanya, awalnya kami masih jaim, belum berbaur, mungkin merasa masih asing dengan lingkungan baru. Tapi di malam itu setelah apresiasi seni dimana Tendy sama Putri duet nyanyiin malam terakhirnya roma irama, waaaahhh, jogged semuaaaa…belom lagi Vina Tegal yang malem itu kita daulat jadi suzanna karena dandanannya yg mirip banget joged2 juga di stage..ahaha..

atau waktu alumni nyanyiin ekspresi kita kompak triak triak dan pas lagunya tompi menghujam jantungku, hahaha…sorry, gung, salah2 mulu pas agung ngajak joged bareng :p
tapi, pas lagu kemesraan dan kita saling pegangan tangan buat lingkarang kecil, aduuh, satu satu pada nangis..yeah, lagunya leaving on a jet plane yg mba dini bawain pas apresiasi seni tadi juga pas sama suasana kita saat itu yang esoknya emang mau pisah..huhuhuhu…:((
Sebenarnya, awalnya ga akan menyangka kalau rasanya akan sedekat ini kalau udah berakhir..huhu*mellow*

Yang ada tiap hari jam 5 pagi harus sudah siap olah raga, jam 6 sarapan, jam 7 kelas, begitu setiap hari. Kecuali kunjungan hari terakhir sekaligus jalan-jalan. Belom lagi kalau telat, yaaaa, mas Arief pasti teriak teriak dan kita berasa mahasiswa baru yang lagi di ospek..teganyaaaaa..hhuhuu..

Tapi, tau nggak, waktu satu per satu pasangan masuk di backstage pas mau grandfinal, wooww,,kalian cantik cantik dan ganteng-ganteng bangeeeettt..udah ga mikir deh siapa yang bakal masuk 10 besar and who will be the next tourism ambassador of central java????

hmm,,congrat buat Agung sama Putri. Walaupun Agung kalo ngomong bahasa inggris kaya kereta cepet banget..hhehe..dan putri yang lucu nyebutin namanya berasa kaya cinta Laura..hahaa…I like ur way to say ur name, hunn ^^
Kalian emang pantes.

Dan buat semuamua yang dapet selempang lainnya, selamat yaaaaaaaaaaaa…
Bukan masalah gelar apa yang akhirnya kita dapet dari event ini, karena semua udah jadi duta wisata jawa tengah melalui kota masing-masing.
Bukan hasilnya, tapi proses dan pengalaman berharga yang kita dapat selama beberapa hari mengensankan ini yang bernilai buat jadi acuan bahwa kita masih harus dan terus untuk selalu belajar.

Terus komunikasi yaa...
Sayang kalian semuaaaaa :)
cuupss, mmuah ^

Selasa, 20 Oktober 2009

hati

Saya kasihan, sebenarnya, dengan hati saya.
Awalnya, tak ada maksud sama sekali untuk membuatnya sering sesak akhir-akhir ini.
Saya sayang hati saya.
Siapapun, ingat ya, siapapun, tak ada yang berhak untuk menyakitinya.
Tapi, kadang saya sendiri tak bisa menjaga dan akhirnya, si hati meringis, perih, kesakitan.

Saya bingung sendiri saat si hati ingin menangis, sedikit meronta dan meminta.
Bingung harus berbuat apa.
Bingung bagaimana mendiamkannya agar tak mengeluarkan setetes pun air mata.
Kadang saya suka kelabakan. Apa harus dibelikan mainan agar si hati tak merasakan itu semua dan menjadi longgar? Oh, ya ampun, hati saya bukan anak kecil! Maka, raga yang akhirnya berkamuflase dengan mimik yang tetap dibuat ceria. Sang hati pun terselamatkan.

Hati ini teman hidup saya. Dia yang paling mengerti segalanya, karena omong kosong saat orang lain berkata bisa merasakan apa yang kita rasakan karena mereka tidak benar-benar bisa. Mengerti apa mereka?! Bahkan hati mengerti saat saya tak perlu bercerita.

Untuk waktu yang belakangan ini seperti berperang dengan hati, untuk perasaan yang membuat hati berkecamuk, untuk cinta yang bermain dengan hati.
Kabar hati saya sedang tidak baik-baik saja.

Sabtu, 17 Oktober 2009

bertutur

Saya masih di Banjarnegara, kota kecil yang banyak orang mengerutkan dahi dan menjawab nggak tahu ketika saya bertanya 'tau nggak?'

Malam tadi, kami, sekeluarga baru saja mengadakan pengajian seratus hari meninggalnya mbah putri. Ini memang bukan tuntunan agama, hanya budaya masyarakat yang tidak ada salahnya juga bila dilaksanakan, intinya silaturhami dan selalu ingat yang Kuasa, bahwa kita pun akan diambil kapan saja, sewaktu-waktu.
Jadi ingat teman satu kelas saya di kampus, Yaya namanya, yang lebih dulu kembali kepangkuanNya saat Ramadhan kemarin. Kapan giliran kita?
Semoga bekal kita cukup nantinya ya, karena ga mungkin untuk minta transfer saat kehabisan bekal itu. Hanya amal dan sepi yang menemani.

Ohoho, maaf, awalnya sama sekali tak ada niat untuk menulis tentang itu. Hanya mengikuti jari-jari saya yang bergerak kesana kemari. Jadilah ini...

Jumat, 16 Oktober 2009

Cerita kecewa

Ini tidak pernah terbayangkan sebelumnya.
Apalagi untuk mendapatkan selempang dan gelar itu.
ah, sama sekali tak ada bayangan. Walaupun harapan dan keinginan tetap ada. tapi, semua dilakukan tanpa disertai obsesi yang menggebu gebu dengan semangat yang berkobar kibar.

tapi, setelah ternyata Tuhan menyampaikan amanatnya melalui perantara selempang *yang derajatnya belum seberapa* itu, mau bagaimana lagi?
Bukan pasrah, tapi menerima dengan senang hati.. syalalalalalaaaa... :DD

Dan selanjutnya, seperti yang tak pernah terbayangkan itu, terjadilah.
Mungkin, kalau ga salah dan ga lupa, ini sudah minggu ke tiga saya bolak balik Jogja-Banjarnegara. Buat apa? Ya itu tadi, semoga anda bisa menangkap maksud saya, jangan sampai jatuh ya, nanti pecah! *???@$#%*

Awalnya, saya pikir ini bukan perjalanan yang melelahkan.
tapi kenyataannya sungguh berbeda sodara-sodaraaaaa...
Apalagi jika schedule yang ditetapkan tidak sesuai seperti apa yang direncanakan..
See, ini menjadikan saya membabi buta untuk mencari seorang manajer pribadi..*upss, serasa public figure kelas bintang sebelas*

Sebagai sebuah Instansi kedinasan di lingkup pemerintah, yang saat ini menaungi saya, harusnya mampu untuk menghandle segalanya sebagai konsekuensi dan kontrak kerja selama satu tahun ini. Mungkin, ini akan lain ceritanya kalau saya ada di kota yang sama dan tak perlu ada di jalanan panjang setiap minggunya 'hanya' untuk sekedar fitting baju atau mengisi formulir pendaftaran di tingkat selanjutnya.
Dan faktanya, saya memang harus sedikit berkorban agar semua lancar. Walaupun, pada akhirnya saya sendiri yang menelan pil pahit dan gigit jari sampai kempot karena ternyata pada kesempatan itu segala agenda yang ada hanya buaian.
Kenapa tidak dipersiapkan jauh-jauh hari sebelumnya?
Sebelum saya meninggalkan Jogja dan rela weekend saya direnggut dengan segala agenda itu?

Rasa capek tadi malam sepertinya makin menjadi. Kaki saya semakin pegal.

Selasa, 06 Oktober 2009

Mendung pagi ini, seperti mengerti..

mungkin lama sudah tak mengisi beberapa huruf di sini.
sampai lupa bagaimana entri postingan baru *ini serius*

sudah berbulan bulan, masih sama seperti postingan di bawah ini.
saya seorang pencemburu walaupun sampai saat ini masih dicemburui habis-habisan.

Kamis, 18 Juni 2009

i'm a jeaLouser

haha..apa apaan ini juduLnya??
mendadak kepengen nuLis ajah.
kenapa mendadak?
karena tak sengaja menemukan sesuatu yang patut untuk dicemburui.
hoho..

Senin, 08 Juni 2009

Long time no see

uda Lama ngga nuLis..
huauaaaahhh..terlalu banyak cerita ,
terLaLu banyak agenda,
terlalu banyak masalah,
terlalu banyak ...
aaargggh..

besok pulang kampung. Berharap benar-benar tenang di minggu tenang ini.
hupf..

Jumat, 22 Mei 2009

beLajar

Aku belajar banyak beberapa waktu belakangan ini.
Tentang bagaimana menyikapi banyak kepala dengan berbagai ide yang muncul.
Tentang tugas yang menjadikan pengalaman baru, kata temanku, investasi masa depan.
Tentang waktu, yang lagi-lagi, aku belum bisa memanfaatkannya dengan baik saat diri ini secara tak langsung terforsir. Makan tak teratur, air putih yang masuk hanya beberapa teguk setiap harinya, tidur pun tak cukup.
Tentang cerita berorganisasi yang membuat pikiran dipenuhi deadline apalagi jika banyak sanggahan yang masuk. Aku benci rasa ini. Tapi memberikan kepuasan tersendiri saat semua berakhir. Kemudian aku bisa berujar ‘ternyata aku bisa’.
Pun tentang cinta yang ternyata menjadi riskan ketika, ah, susah sekali untuk menjelaskannya.

Tapi aku belum belajar satu hal, mencintai informatika.
Seakan hanya menjadi sebuah rutinitas, berangkat, duduk manis menjadi mahasiswa yang baik, dan pulang.

Terimakasih untuk matamata yang menjadi khawatir karena aku yang bandel, yang tak nurut dan membiarkan ‘menyiksa’ perutku sendiri.

Pagi tadi temanku menanyakan apa hal yang paling indah menurutku?
Aku jawab ; bersyukur atas semua yang ada setiap waktunya.

Kamis, 14 Mei 2009

Sekelumit Cerita Tentang Ibu

Hari ini memang bukan hari ibu. Bukan pula ulang tahun ibu, sudah lewat satu minggu yang lalu.

Tapi aku ingin sedikit bercerita tentangnya.
Tentang wanita super yang dari rahimnya keluar aku yang nakaL ! :p
Ibuku itu wanita cantik. Foto-foto jaman mudanya dulu membuatku tahu bahwa kecantikan yang ada pada diriku saat ini memang menurun darinya (narsis mode : ON ! haha)

Suka sekali makan yang pedas-pedas. Kalau makan bakso bersama, kami kadang berdecak kagum saat ibu menuangkan beberapa sendok sambal + saus ke mangkoknya. Belum lagi kalau makan mendoan dengan cabai rawit yang besar-besar.

Ibu juga pintar memasak. Tapi, keahliannya yang satu ini belum sama sekali menurun ke satu pun anak perempuannya. Padahal tak jarang aku di ajaknya ikut ‘menghancurkan’ dapur. Di ajari cara memasak tumis kangkung dan sebagainya. Diberinya beberapa resep makanan. Tapi aku hanya mengangguk-ngangguk seolah mengerti saat ibu bertanya “nah, gitu resepnya. Ngerti kan? Di inget-inget ya !”. Maka sekali lagi, anggukan yang hanya disertai kata “iyaaaa..” itu cuma sebatas anggukan belaka yang jika beberapa hari kemudian gantian aku yang disuruh memasak, aku langsung menjawab “enggak bisaaaa !”

Ibu itu pelindung. Dulu, waktu seumuran SD, kamarku persis di sebelah kamar ibu. Kalau suatu malam aku mimpi mengerikan dan menyeramkan, entah kenapa, begitu tersadar, langsung teriak “ibuuuuuuuu..!!!!”, maka dengan kaget dan tergopoh-gopoh karena tidur nyenyaknya terusik dengan suara lolonganku, ibu datang ke kamarku dan tanpa dikomando, beliau langsung saja tidur di sebelahku. Atau jika benar-benar ketakutan, langsung kugedor kamar ibu. Begitu pintu terbuka, langkahku tak tertahankan untuk tidur disisinya dan memeluknya erat-erat. Setelah itu, mimpinya hilang, berganti dengan tidur yang nyenyak.

Ibuku itu sering menunjukkan kasih sayangnya dengan emosi.
Sekilas, kerjaannya marah marah. Kalau sudah begitu, seisi rumah dibuat BT olehnya. Semua kena imbas. Jutek sekali mukanya.
Aku sering menangis dibuatnya. Salah sedikit, ibu marah. Dulu, kadang aku iri kenapa ibu tak seperti ibu-ibu lain? Kenapa ibu tak seperti ibu teman-temanku yang tak pernah marah-marah dan ngga jutek?
Malah, aku sempat berpikir, kenapa aku punya ibu seperti ibuku yang kerjaannya marah-marah?
Tak jarang juga ibu berbicara dengan nada sedikit ketus karena aku nakal atau mungkin tak nurut dengan perintahnya. Ah, bahkan tangannya pernah mendarat di pipiku ketika tak sengaja aku menumpahkan bubuk bahan untuk buat kue *lupa namanya* yang, waktu itu, aku buat main-main di lempar-lempar.

Tapi, ibuku itu wonderwoman sejati. Dia superhero keluarga. Saat Bapak lebih sering disebut ‘supir’ ketika kami sekeluarga bepergian, maka ibu lebih suka menganggap dirinya sebagai manager keluarga. Wanita itu yang mengatur segalanya, walaupun kadang terkesan sedikit ‘sok ngatur’. Tapi percayalah kawan, tak ada ibu semua kacau. She always seem how to handle.
Jika musim lebaran datang, ritual kami adalah menginap di tempat mbah dari bapak dan juga dari ibu. Mulai dari logistik ( camilan, minum, dll) untuk diperjalanan sampai semua perlengkapan mandi yang dipakai sekeluarga ( ex : sabun, pasta gigi, shampo ,dll) semua ibu yang ngatur. Bukan berarti semuanya diserahkan sama ibu. Barang-barang pribadi untuk diriku sendiri tentu saja tidak lagi jadi bagiannya. Kecuali untuk adikku yang paling kecil.

Ah, mungkin harus banyak halaman jika ingin menceritakan segalanya tentang ibu.
Ibu yang selalu memberikan supprotnya saat aku akan masuk ke bangku kuliah (Lagi-lagi masalah ini).
Dia bilang segalanya adalah yang terbaik.Walaupun aku belum merasakan sesuatu ‘yang terbaik’ itu sampai detik ini.

Ibu yang ikut-ikutan panik saat jerawat-jerawat sialan itu bertandang ke wajahku.
Ibu yang selalu semangat ketika aku ingin potong model rambut baru.
Ibu yang suka komplain jika aku memakai baju warna gelap.
Ibu yang memrogramkan kawat gigi untukku *Oh, tidaaaak..*
Ibu yang lebih suka kalau anak-anaknya dibilang lebih cantik dari dirinya dari pada ibunya yang lebih cantik dari anaknya.
Ibu yang selalu cemas dan menyalahkan bapak kalau aku mengabarkan bahwa uangku untuk keperluan hidup di kota orang ini telah habis.
Ibu yang tak begitu suka aku menganut paham konsumtif. Selalu ditegur saat pulang ke banjar dengan membawa sesuatu yang ‘baru’.
Ibu yang selalu ingin aku menyanyi di tiap kesempatan, bahkan di sebuah cafe yang saat itu banyak teman-temanku di sana dan seketika itu juga aku menolaknya *hoho..aku tak sePD dulu, bu*
Ibu yang suka cerewet kalau aku bawa mobil. suka bikin aku-yang-belum-lancar-nyetir jadi panik.

Ah, ibuuuu...
aku masih sering nakal.
Selalu buru-buru ketika selesai solat. Lupa tak mendoakannya.
Padahal aku yakin, namaku selalu terselip disetiap doa panjangnya. Ibu selalu bilang, baik di telepon juga sms, semoga eya sukses, jadi orang beruntung dan dapet jodoh yang soleh. Bahkan di usiaku yang belum sama sekali menyentuh kepala dua, ibu sering bilang kalau harus dapat suami yang pintar dan soleh. Yang bisa jadi imam.

Aku pun masih sering membantahnya. Masih jadi anak sulungnya yang malas. Yang bahkan untuk menanak nasi pun masih harus menunggu disuruh.
Sekarang, ibu memang sudah jarang lagi marahmarah, setidaknya di depanku. Kami sudah jarang bertemu. Tidak setiap hari lagi seperti dulu. Sudah tak lagi makan masakannya setiap hari. Sudah tak lagi bersenda gurau setiap hari.

Di ulang tahunnya yang sudah menginjak usia ke empat puluh tiga, aku masih merasa gadis kecilnya yang manja. Ah, ibu pasti kesal dengan sifatku yang terkadang masih suka menjengkelkan.
Walaupun kadang aku masih suka mengharap ‘coba ibu seperti itu’, tapi dialah ibu yang paling baik untukku. Mungkin ibu tak suka menuangkan keluh kesahnya ke tulisan, seperti apa yang sering aku lakukan ( padahal aku sangat berharap ibu suka menulis). Karena jujur, aku suka iri kepada ibu-ibu lain yang suka bercerita tentang anaknya lewat tulisan, bercerita tentang apa saja, lewat tulisan.
Tapi, ibuku bukan tipe seperti itu.
Sekali lagi, dia lebih suka menunjukkan kasih sayangnya lewat cara lain, bahkan lewat emosinya sekalipun.

Maafin eya ibuuu..
Eya pun butuh proses untuk menjadi anak yang baik. Sampai kapanpun eya akan berusaha menjadi yang terbaik. Anak yang baik, kakak yang baik, anak kuliahan yang baik. Semua untuk ibu.

see also : note facebook

Rabu, 13 Mei 2009

Tunjukkan padaku by SO7

Tenangkan resahku saat langkahku terasa berat

Teduhkan jiwaku saat matahari bersinar terlalu pijar

karena dirimu satu satunya yg kuandalkan
saat diriku tak mampu berdiri di sini,
sendiri..

Ceritakan sayang hari2 yg tLah kau lalui,
katakanLah sayang smua hal yg kau benci dari diriku.

Cobalah cobaLah
tuk mengerti keadaan ini,
aq rapuh saat kau tinggalkan..

Tunjukkan padaku kau slalu mencintaiku
jadiLah peLindung bagi sayapku,
aq berjanji selalu menemani langkahmu,
dalam setiap helai nafasmu..

Bangunkan tidurku,bila kau terjaga lebih dulu,
bergegaslah sayang,
kita isi makna indahnya hari ini..

"sayang km,bo"

Senin, 11 Mei 2009

girLs doing

Apa si yang dilakukan cewek kalo mau pergi (kuliah, sekolah, hang out, dll, dll) ???

Oke, Let’s see !

1. Mandi
Ini jelas. Hukumnya wajib !

2.Muka dibersihin, trus pake cream pagi ato alas bedak ato pelembab, dan sejenisnya.

3. Abis itu, muka dipoles sedemikian rupa. Yang simple *kaya gue* cukup pake bedak (itu pun tabur ! kata dokter kulit yang cantik itu siy, muka ky gue (baca : jerawatan) sebaiknya pake bedak tabur)
Kalo mau yang sedikit berwarna, bulu mata kasih eyeliner, trus maskara, kasih eyeshadow juga, blush on kalo perlu (btw, ini mau ke kampus ato kondangan?? :p)

4. Nah, muka uda siip, tinggal bibir kasih lipgloss ato lipbalm ato semacamnya. Kalo yang PD, kasih lipstik sekalian juga gpp. Nah, sekali lagi kalo suka yang simple2 kaya gue, cukup lipgloss dengan warna yang soft dan nyaman. Rasakan kalau bibir anda adalah yang paling sexy ! hahaa.. ( sorry buat intan yang lipglossnya gue curi dan ta bawa ke jogja. Kok dy ngga merasa kehilangan ya?? padahal uda dari semester kemaren ! hhihii..)

5. Baru pake baju yang akan anda kenakan hari itu.
kenapa pake bajunya terakhir?? Biar kalo pas lagi pake make up, bajunya ngga kotor. *tips yg aneh*

6. Lalu rapikan rambut anda, di ikat, di kepang, di gerai, terserah. Yang pakai kerudung ya dipakai kerudungnya. Jangan lupa, sebelum dipakai, kerudung disetrika dulu, biar rapi.

7. Untuk yang pake kendaraan pribadi ( motor, mobil, taxi, angkot *Lhoo, salah yaa..*), panaskan motor atau mobil anda, selagi persiapan sebentar lagi selesai.
Buat yang dijemput pacar, supir pribadi, atau perlu jemputan taxi, hubungi jemputan anda dan bilang kalo anda sudah siap.

8. Pake parfume..
hmm,,wangi daahh..

9. Pake sepatu, ambil tas yang mau dipake.

10. Motor atau mobil yang dipanaskan sudah siap dihidangkan *hahaha* maksudnya sudah siap dipakai, jemputan juga ngga bakal lama menanti.

Selamat beraktifitas :D

ps : berdasarkan survey terhadap salah satu orang yang bisa dipercaya !
haha.. :D

Minggu, 10 Mei 2009

dapet segepok award !! :)



















waaahh..uda lama ngga buka blog,, tau2 ada yang komen di shoutmix dan bilang kalo saya mendapatkan award, sodara-sodara..

makasiiih buat dika *awalnya, aku pikir dika itu ananto mahardika, eh ternyata beda orang! ahaha...*
ngga tanggung-tanggung, 6 award sekaligus.. !!
siip de..

dan award ini aku kasih juga ke :
1. idok
2. ermaya maya
3. dika
4. fikri yudha
5. iyan
6. kaqiesports

Aturan maennya.

1. Letakkan gambar 6 awardnya di blogmu.
2. Pasang link ke pemberi award.
3. Sebarkan award ini ke blog lainnya.
4. Pasang link ke penerima award.
5. Tinggalkan pesan di shoutbox atau post comment.

ps : award yg gambar vespa mengingatkanku pada cerita dulu ^^

Senin, 04 Mei 2009

Kepada Kamu Dengan Penuh Kebencian *

Kepada kamu,
Dengan penuh kebencian.

Aku benci jatuh cinta. Aku benci merasa senang bertemu lagi dengan kamu, tersenyum malu-malu, dan menebak-nebak, selalu menebak-nebak. Aku benci deg-degan menunggu kamu online. Dan di saat kamu muncul, aku akan tiduran tengkurap, bantal di bawah dagu, lalu berpikir, tersenyum, dan berusaha mencari kalimat-kalimat lucu agar kamu, di seberang sana, bisa tertawa. Karena, kata orang, cara mudah membuat orang suka denganmu adalah dengan membuatnya tertawa. Mudah-mudahan itu benar.

Aku benci terkejut melihat SMS kamu nongol di inbox-ku dan aku benci kenapa aku harus memakan waktu begitu lama untuk membalasnya, menghapusnya, memikirkan kata demi kata. Aku benci ketika jatuh cinta, semua detail yang aku ucapkan, katakan, kirimkan, tuliskan ke kamu menjadi penting, seolah-olah harus tanpa cacat, atau aku bisa jadi kehilangan kamu. Aku benci harus berada dalam posisi seperti itu. Tapi, aku tidak bisa menawar, ya?

Aku benci harus menerjemahkan isyarat-isyarat kamu itu. Apakah pertanyaan kamu itu sekadar pancingan atau retorika atau pertanyaan biasa yang aku salah artikan dengan penuh percaya diri? Apakah kepalamu yang kamu senderkan di bahuku kemarin hanya gesture biasa, atau ada maksud lain, atau aku yang-sekali lagi-salah mengartikan dengan penuh percaya diri?

Aku benci harus memikirkan kamu sebelum tidur dan merasakan sesuatu yang bergerak dari dalam dada, menjalar ke sekujur tubuh, dan aku merasa pasrah, gelisah. Aku benci untuk berpikir aku bisa begini terus semalaman, tanpa harus tidur. Cukup begini saja.

Aku benci ketika kamu menempelkan kepalamu ke sisi kepalaku, saat kamu mencoba untuk melihat sesuatu di handycam yang sedang aku pegang. Oh, aku benci kenapa ketika kepala kita bersentuhan, aku tidak bernapas, aku merasa canggung, aku ingin berlari jauh. Aku benci aku harus sadar atas semua kecanggungan itu…, tapi tidak bisa melakukan apa-apa.

Aku benci ketika logika aku bersuara dan mengingatkan, “Hey! Ini hanya ketertarikan fisik semata, pada akhirnya kamu akan tahu, kalian berdua tidak punya anything in common,” harus dimentahkan oleh hati yang berkata, “Jangan hiraukan logikamu.”

Aku benci harus mencari-cari kesalahan kecil yang ada di dalam diri kamu. Kesalahan yang secara desperate aku cari dengan paksa karena aku benci untuk tahu bahwa kamu bisa saja sempurna, kamu bisa saja tanpa cela, dan aku, bisa saja benar-benar jatuh hati kepadamu.

Aku benci jatuh cinta, terutama kepada kamu. Demi Tuhan, aku benci jatuh cinta kepada kamu. Karena, di dalam perasaan menggebu-gebu ini; di balik semua rasa kangen, takut, canggung, yang bergumul di dalam dan meletup pelan-pelan…

aku takut sendirian.

*Tulisan ini terdapat dalam buku Kepada Cinta (Gagasmedia, 2009), buku kumpulan surat cinta dari berbagai macam penulis. Selain memuat 25 cinta para pemenang Sayembara Menulis Surat Cinta GagasMedia 2008, ada juga surat cinta dari Adhitya Mulya, Christian Simamora, Andi Eriawan, Ita Sembiring dan penulis lainnya. Gue nulis surat ini dari tahun lalu, eh baru inget pas ada beberapa orang yang nulis ini di notes mereka di Facebook. Gue taro sini deh. :D


ps : tulisan ini ada di blognya radityadika, bagus, aku ambil aja :D

Minggu, 03 Mei 2009

ONLINE by Saykoji

Siang malam ku selalu menatap layar terpaku untuk online online
online online

Tidur telat bangun pagi pagi, nyalain komputer online lagi
bukan mau ngetik kerjaan
email tugas diserahkan
tapi malah buka facebook
padahal face masih ngantuk
beler kaya orang mabuk
pala naik turun ngangguk ngangguk
sambil ngedownload empitri
colok iPod USB kiri
ngecekin postingan forum
ape ade balesannye? Belum

biar belum sikat gigi belum mandi tapi kalo belum online paling anti
liat friendster, myspace, youtube, me and U, everybody you too
reff:
siang malam ku selalu menatap layar terpaku untuk online online
online online
jari dan keyboard beradu
pasang earphone denger lagu
aku online online
online online

Nah uda mandi siap berangkat
langsung cabut takut terlambat
tak lupa flashdisk gantung di leher
malah lupa sepatu jadi nyeker

flashdisk isinya bokep ato lagu
kalo ada kerjaan pun gue ragu
kalo emang berani coba pada ngaku
cek isi foldernya satu satu
Di kantor online pake proxy
walau diblok server bisa dilolosi
namanya udah ketagihan internet
produktifitaspun kepepet
Jam kerja malah chatting YM
ngobrol online sama ehehem
atasan lewat langsung klik data pura pura kerja didepan mata
Reff:
Siang malam ku selalu menatap layar terpaku untuk online online
online online
Jari dan keyboard beradu
pasang earphone denger lagu aku online online
online online

Makan siang pun aku cari sinyal wi - fi
Mengapa ku kecanduan oh why why
kadang terasa bagai tak berdaya
ingin ku berubaah... Eh, ada email uda dulu ya

cek email spam semua
email benerannya cuma dua
yang satu email lama yang satu forwardan yang sama
Ngarep komentar buka friendser
loading gua tinggal beser
pas balik ngecek komputer kok lagi maintenance server
Yauda download lagu
bajakan gratis gak pake ragu
Saykoji satu album
setengah jam bisa rampung
Sore sore bosen hambar
ide nakal cari cari gambar
download video dengan sabar ketauan pacar digampar


well, pertama kali tahu lagu ini pas jadi panitia seminar nasional tentang internet di kampus, si pembicara, Bp. Surahyo, S.Eng., M.Eng., Sc., selaku direktur Inixindo Jogja, ditengah-tengah penyampaian materinya, beliau memutar lagu ini lengkap dengan video klipnya.
Waw, Lucu sekali...

iseng, besoknya, langsung cari di youtube. maksudnya biar bisa dengan jelas mantengin tu video setiap saat.
setelah di download dengan sukses, haha..ternyata lirik dan videonya emang lucu.
bayangin aja, masa yang dikalungin bukan flashdisk lagi, tapi hardisk !!
komen-komen yang masuk juga lucu-lucu. emang ni saykoji mantap..nyindir abeesss..terutama aku yang juga hobby online buat hal-hal yang ngga begitu penting..*huhuhuhu*

dan ternyata, di hmif uny (facebooknya anak TI informatika) , anjar nulis di lirik lagu ini lewat blognya dengan judul "Mars Informatika (Moga2 Engga)"
haha...ada ada aja..

T.O.P de buat saykoji :D







Senin, 27 April 2009

Achievement Motivation Training Ikatan Keluarga Mahasiswa Banjarnegara di Jogjakarta


Undangan ini ditujukan kepada semua Mahasiswa Banjarnegara di seantero Jogjakarta


Keluarga Mahasiswa Banjarnegara Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta mengadakan acara Achievement Motivation Training (AMT) pada :

Hari / Tanggal : Minggu / 3 Mei 2009
Waktu : 09.00 - selesai
Tempat : Aula Masjid Diponegoro Balaikota Yogyakarta
Kontribusi : Rp. 10.000 ( Sertifikat, Snack, Sticker, dll)

pendaftaran bisa menghubungi PJ universitas masing-masing
UNY : 081802724792 (ela)
UGM : 085227547888 (suci)
UII : 085762442920 (intan)
Amikom : 08975907710 (debby)

dateng yaaaaaa..

Jumat, 24 April 2009

ujian praktek jaringan komputer

Oh....Tuhaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaannnnn !!!
heLp meeeeeeeee :(

tiba-tiba aku kembali mendamba seorang dewasa..
(Lhooo....??!)

Rabu, 15 April 2009

what a 'konyol' day !!

Waaaaaaaahhhh..
hari ini saya telah melakukan hal konyol sodara-sodara...

Ceritanya ada di sela-sela mata kuliah Jaringan Komputer pukul 09.00-11.00 hari ini.
Seminggu sebelumnya, sang Dosen, pak Totok memberikan tugas makalah untuk di presentasikan setelah libur pemilu.

Nah, hari inilah waktunya.
Tiba giliran kelompokku yang terdiri dari 3 orang, vika, om kin, dan aku sendiri.
Sebelum laptop kesayanganku ini bakal dicolokin sama viewernya, aku udah bersiap-siap dengan tampilan power pointnya dilayar, berharap walpapernya jangan sampai terlihat..ehm.. ^^

Setelah tersambung dengan viewer, yang terjadi justru sebaliknya,

wallpapernya langsung kelihatan !!



Hebohlah satu kelas...semua berteriak riuh, seperti melihat artis idolanya muncul di layar tancap.huhuhu..


Untungnya, pak Totok orangnya enakkan, deket sama mahasiswa, jadi yaaaa, santai ajaa..haha..
Tapi sumpah, malu sekaliii..kata vika, mukaku sampe merah dibuatnya :)

 
Beberapa alasan kenapa aku ngga mengganti wallpaper sebelum maju presentasi :
1.Laptop temen2 yg laen ngga muncul wallpapernya saat disambungkan ke viewer, makannya dengan santainya aku ngga ganti wallpaper itu dan langsung menampilkan power pointnya di layar laptopku. Pikirku saat itu, otomatis yang akan muncul di layar LCD langsung power pointnya kan..tapi malah sebaliknya..


2.Ini adalah kali pertamanya laptopku bertemu dengan viewer, belum ada pengalaman, maklum..


3.Lagi seneng ajja pake wallpaper itu ^.-

Kata yang di sebelahku di foto itu, “ ngga apa2, biar seluruh dunia tau .. “ hihi.. :))

Senin, 13 April 2009

Fakta Mengerikan Tentang Cara-cara ABORSI !!

Adilatasi dan kuret (Dilatation & curettage)
Lubang leher rahim diperbear, agar rahim dapat dimasuki kuret, yaitu sepotong alat yang tajam. Kemudian janin yang hidup itu dicabik kecil-kecil, dilepaskan dari dinding rahim dan dibuang keluar. Umumnya terjadi banyak pendarahan. Bidan operasi ini harus mengobatinya dengan baik, bila tidak, akan terjadi infeksi.

Kuret dengan cara penyedotan (Sunction)
Pada cara ini leher rahim juga diperbesar seperti D & C, kemudian sebuah tabung dimasukkan ke dalam rahim dan dihubungkan dengan alat penyedot yang kuat, sehingga bayi dalam rahim tercabik-cabik menjadi kepingan-kepingan kecil, lalu disedot masuk ke dalam sebuah botol.

Peracunan dengan garam (Salt poisoned)
Cara ini dilakukan pada janin berusia lebih dari 16 minggu (4 bulan), ketika sudah cukup banyak cairan yang terkumpul di sekitar bayi dalam kantung anak, sebatang jarum yang panjang dimasukkan melalui perut ibu ke dalam kantung bayi, lalu sejumlah cairan disedot keluar dan larutan garam yang pekat disuntikkan ke dalamnya. Bayi yang malang ini menelan garam beracun itu dan ia amat menderita. Ia meronta-ronta dan menendang-nendang seolah-olah dia dibakar hidup-hidup oleh racun itu. Dengan cara ini, sang bayi akan mati dalam waktu kira-kira 1 jam, kulitnya benar-benar hangus. Dalam waktu 24 jam kemudian, si ibu akan mengalami sakit beranak dan melahirkan seorang bayi yang sudah mati. (Sering juga bayi-bayi ini lahir dalam keadaan masih hidup, biasanya mereka dibiarkan saja agar mati).

Histerotomi atau bedah caesar
Terutama dilakukan 3 bulan terakhir dari kehamilan. Rahim dimasuki alat bedah melalui dinding perut. Bayi kecil ini dikeluarkan dan dibiarkan saja agar mati atau kadang-kadang langsung dibunuh.

Pengguguran kimia (Prostaglandin)
Penggunaan cara terbaru ini memakai bahan-bahan kimia yang dikembangkan Upjohn Pharmaceutical Co. Bahan-bahan kimia ini mengakibatkan rahim ibu mengerut, sehingga bayi yang hidup itu mati dan terdorong keluar. Kerutan ini sedemikian kuatnya sehingga ada bayi-bayi yang terpenggal. Sering juga bayi yang keluar itu masih hidup. Efek sampingan bagi si ibu banyak sekali ada yang mati akibat serangan jantung waktu carian kimia itu disuntikkan.

Pil pembunuh
Pil Roussell-Uclaf (RU-486), satu campuran obat buatan Perancis tahun 1980. Pengaborsiannya butuh waktu tiga hari dan disertai kejang-kejang berat serta pendarahan yang dapat terus berlangsung sampai 16 hari.

sumber klik disini

Minggu, 12 April 2009

...

ahh..terkadang ingin seperti siapapun yang dipujinya.
tapi aku hanya bisa apa?

sistahood :)

cuma ingin sedikit berbagi beberapa foto kami.
ya kami, aku, dan kedua adik perempuanku.






di teras rumah,
dari kiri intan, ais, aku (mukaku aneh)



ini di ambil saat idul adha 2009, ais selalu ditengah...



abis makan di tempat makan baru di banjarnegara (sumpah, tekor banged waktu itu !T.T)



hotspotan di saung bu mansur..sembari menunggu bapak yangw aktu itu ikut fest tembang kenangan! haha :D



intan 'n me !



bareng ais di Lap goLf banjarnegara

kayanya kami deket banget ya??haha..padahal aslinya si tetep aja kadang kadang ada sedikit ceksok, terutama aku sama intan, adikku yang paling gedhe. sering banget jutek-jutekkan !
tapi, aku tetep sayang mereka ^

foto lengkap ada di fesbuk dan frenster! ^.-

Sabtu, 11 April 2009

Televisi

Pulang ke kampung halaman = puas untuk ‘bercinta’ bersama televisi.
ya, karena di daerah perantauan sana, aku sama sekali tak bisa untuk setiap waktu bermesraan dengan yang namanya televisi atau akrab aku sapa dengan tivi.

Nah, karena kami (aku dan tivi) menjalani long distance relationship, maka saat dipertemukan, tak bisa lagi untuk mebendung rasa rindu yang mendalam.
Seperti hari ini, saat seharian penuh berhadapan dengan televisi.
tak ada schedule kemana mana dan membuat mata ini terus mantengin televisi.

And, u know what??!
Oouuh, banyak sekali program-program baru yang belum pernah aku lihat, setidaknya satu bulan yang lalu terutama REALITY SHOW !!

mulai dari Mencari Bahagia *kalau ngga salah judulnya itu* yang edisi kali ini membahas tentang cewek yang mau aborsi, ada juga Cinta Perlu Diuji (CPD) yang episode hari tadi adalah salah paham antara cewek dengan cowoknya gara gara cemburu buta, trus ada juga ngga tahu judulnya apa *cuma sempet lihat endingnya*, hostnya Ricky Harun, begitu ganti channel tau2 ada cowok nembak cewek di depan bokapnya! Oya ada lagi,nama programnya Maafin dong! Yang hostnya sama kaya CPD, Chacha Federika, itu juga cuma sempet lihat endingnya, sekilas ceritanya tu ada adek yang mau mengakui sama abangnya kalo dia itu pemakai narkoba. Di ending cerita itu, si abang mau maafin walaupun sempet emosi.
Belum lagi ada kuis yang sebenernya, menurutku, ngga mutu, tapi lucu. Hostnya Panji sama Deswita Maharani, lupa di stasiun televisi mana, nama acaranya Bombastis. Ada beberapa peserta yg waktu itu terdiri dari artis (atau memang khusus artis?), kalau ngga salah ada 5 atau 6 orang, semua duduk bersila, sejajar, menghafalkan kira-kira satu bait lagu yang ditentukan. Tiap orang menyanyikan satu baris syair lagu, urut sesuai urutan duduk sampe lagu itu selesai, kalau ada yang ngga inget liriknya, ada semacam lempengan besi yang tau-tau menjatuhi kepala peserta masing-masing.
ahh, mungkin kalau diceritain ngga begitu menarik, tapi sumpah lucu, aku aja yang waktu itu nonton sama bapak, sampe ketawa-ketawa :D
Ada juga kuis Penting Banget yang dibawain sama VJ Ben. Ini juga ngga mutu, sama-sama ngapalin lirik, pake atribut aneh-aneh gitu.
Puncaknya, tetep Reality Show terfavorit di Panasonic Award 2009 yaitu Termehek-mehek. Panda, si Host—yang merupakan salah satu penyiar radio favorit ku (kalau di banjar ngga bisa dengerin panda berkokok tiap pagi)—ternyata potong rambut, cantik juga. Episode yang menurut Mas Afit merupakan rekayasa itu menutup serangkaian acara reality Show yang ada hari itu.

Huh,,
Pengennya semua televisi menampilkan acara yang berbobot, bikin generasi muda kreatif dan berpikir kritis.
Hidup Mahasiswa !! (Lhoo,emang OSPEK! Haha)


Kamis, 09 April 2009

pemiLu pemuLa

Merdeka !!
Hoho...
Bingung untuk membuka tulisan mengenai pesta demokrasi kali ini.
Sebelum cerita panjang lebar, mungkin fotofoto dibawah ini bisa sedikit menjadi prolog tentang pengalamanku sebagai pemula di pemilu 2009 ini.



Berangkat dari rumah tercinta jam 10.00 wib bareng bapak & ibu. Ini lagi ngantri nunggu giliran dipanggil masuk ke bilik suara.



Akhirnya kami bisa masuk bersama, berdampingan, menentukan pilihan pemimpin menuju indonesia yang lebih baik ^^ (ibu sempet-sempetnya melempar senyum *sadar kamera* )



Ini sebelum pencontrengan dilakukan. Menunjukkan salah satu kertas suara berwarna hijau ( ngga tahu untuk pusat, provinsi , kabupaten atau DPD ! hehe )




Bapak yang duluan selesai, memasukkan salah satu kertas suaranya.



Disusul kemudian ibu, lagi-lagi sadar kamera..hoho..


Like mother Like daughter! Haha... *btw, gw kaya pake sarung ya?? T.T *



Yaaa,,,ini buktinya saya telah menjadi warga negara yang baik dengan menggunakan hak pilih sebagaimana mestinya..



suasana perhitungan suara di TPS VIII

Sebenarnya, aku sama sekali ngga tahu mau nyontreng apa. Jujur, aku ngga begitu tertarik dengan dunia politik. Bodo amat sama caleg caleg yang kampanye dan mengorasikan visi misi mereka. Apalagi fotofoto mereka ada dimana mana, memenuhi sepanjang ruas jalan gejayan dan selokan mataram (yang hampir setiap hari kulewati), bahkan sepanjang jalan antara jogja dan kampung halaman, mata kita ngga akan pernah lepas dari fotofoto mereka, serasa coverboy or covergirL.

Karena hal itulah, sebelum pergi menuju TPS VIII Kutabanjarnegara RT.05/II Banjarnegara dimana namaku tercantum di DPT ( Data Pemilih Tetap ) dengan no urut 222, tanpa rasa bersalah aku bertanya ‘ntar mau milih apa nih?’ , maka, dengan rasa prihatin karena anak gadisnya ini sama sekali belum bisa menentukan pilihan, bapak dan ibu memberi sedikit pengarahan tentang siapa yang akan dicontreng.
‘nanti yang pusat milih ini, yang provinsi itu aja, yang kabupaten lha yang ini nih, kalo yang DPD yang namanya itu.’ Ujar bapak dan ibu kompak.
Oh, Tuhaaannn...warga negara apaan aku ini.
‘udah jelas kan? Ayo berangkat. ‘ Perintah bapak.
Maka, berangkatlah kami ke TPS satu keluarga bersama kedua adikku yang belum punya hak pilih.

Saat nama kami (bapak, ibu, aku-red) dipanggil, masuklah kami semua ke bilik suara masing-masing.
Oke, petualangan dimulai.
Lupa, kertas suara apa dulu yang aku buka. Dengan PDnya aku langsung mencontreng.
Kertas suara pertama selesai.
Kertas suara kedua juga selesai.
Kertas suara ketiga.....Lhoo..Lhoo...aku mendadak lupa siapa yang mau dipilih. Perasaanku nggak enak. Kayanya aku salah contreng.
‘ini kertas suara untuk dapil mana ya?? provinsi atau kabupaten??atau malah pusat?’ batinku saat itu.
Aaahhh...daripada kelamaan di dalam bilik suara, aku asal nyontreng aja. Masa mau nanya ke petugas ‘pak, yang warna ini buat provinsi atau kabupaten ya?’ ya nggak mungkin dund ! malu kalee..haha..

Yaahh,,dengan bodohnya, akhirnya aku asal contreng dan buru-buru keluar bilik karena ternyata aku yang paling lama ada di dalam bilik daripada bapak dan ibu.ck.ck.ck...
Setelah jari kelingking ini dicelupkan ke tinta, kami ngobrol ngobrol sebentar dan sedikit bersenda gurau dengan tetangga-tetangga dan para petugas KPPS yang ada di situ.

Ais, adikku yang paling kecil sempet bilang ‘mba eya kok keliatannya kaya orang bingung si tadi?’ aku Cuma nyengir-nyengir aja.
Iseng, aku tanya ke bapak siapa nama Caleg yang dia pilih untuk wilayah provinsi, beliau menyebutkan satu nama dan deg! Seketika itu juga aku benar-benar yakin kalau aku salah contreng!
Tapi, dengan raut muka yang aku buat biasa aja, aku Cuma manggut manggut dan berkata ‘oo..iya.iya..’ hehe..

Ah..bodo amat. Aku emang nggak kenal siapa mereka dan parahnya baru tahu semalam sebelum nyontreng kalo pemilu kali ini kita dikasih 4 kertas suara yang dibedakan oleh sebuah warna. Gebleknya, aku ngga tahu pembagian wilayah berdasarkan warna – warna itu.
Huuppf..sedikit ngga puas karena selama ini terlalu cuek dengan pemilu.
Semoga bertemu lagi di pemilu 5 tahun mendatang dan benar-benar tahu tata caranya + tahu siapa yang dipilih tanpa harus tanya bapak ibu! ^.-

Ps : Special thanks to my sista, Intan as photografer! :D

Jumat, 03 April 2009

my 1st pemiLu



ayo, gunakan hak piLih anda pada 9 April 2009

emang mw nyontreng apa, ey?
jawabnya, "ngga tahu!" haha :D

gambar di atas di ambil saat BEM REMA UNY berkoar2 (kaya demo) memasuki halaman belakang FT dan beorasi untuk tidak golput. kebetulan, kuliah hari itu kosong dan aku bersama teman2 yang lain lagi nongkrong aja.
kami dibagikan sticker anti golput dan anti korupsi + contoh kartu pemilu yang akhirnya buat foto-foto deh..hoho..

sangat menanti tanggal 9 itu karena pemilu = pulang kampung ^^

Sujud panjangku malam ini

Tuhan,dalam sujud panjangku tengah malam ini, aku ingin mengadu sejadi jadinya.

Hidupku sekarang seperti jauh dariMu.
menjauh, semakin jauh.

Aku jarang memohon dalam setiap doa, apalagi mohon ampun atas segala dosa. yang ada hanya sekedar menunaikan kewajiban dan, selesai.
Serasa suci dan terbebas dari kata dosa, tak sedikitpun doa yang keluar. Bahkan, untuk berzikir barang beberapa menit pun tidak.
Ya Allah, entah apa yang ada dipikiranku sekarang. Mungkin terisi sesak oleh setan setan kurang ajar yang setiap harinya pesta pora karena telah berhasil membuatku tak berdaya.

Mungkin juga sudah tak ada lagi yang 'mengaturku' di sini. Aku bebas melakukan apapun yang aku mau, termasuk, contoh kecilnya, solat subuh saat matahari telah bertengger dengan perkasa menjalankan tugasnya.

Aku seperti sendiri sekarang, menjalani hidup yang luar biasa dahsyat. Tak ada yang menopang untuk menjadi lebih baik, khususnya dalam hal merengkuhMu, Tuhan. Harusnya aku bisa sendiri, mandiri. Tapi yang ada, ternyata aku masih anak kecil yang harus dibimbing.

Tuhan,
aku harus apa?? aku lelah menjalani hidup yang jauh dariMu. Ingin dekat, tapi setan itu kembali menghasut, atau malah sebenarnya, setan itu aku sendiri yang tak mau berubah?
aku rindu untuk terus mengadu seperti ini setiap malam. Tapi aku terlena dengan aktivitas dunia yang memakan banyak waktu dan menyerap cukup tenaga.

Kamis, 02 April 2009

seekor tikus yang superduper menjijikan

Uhhhh,,,serangan dari makhluk asing kembali datang ! setelah kecoa dan cacingcacing yang menjijikan itu, kini giliran seekor tikus yang superduper lebih menjijikan.

Setelah bertandang ke cheetoz deket kos untuk kirim email, cari bahan makalah, buka blog dan yang tak pernah ketinggalan adalah buka friendster dan facebook*oh Tuhaan..jauhkan aku dari 2 hal ini!*
aku puLang ke kamar kosku tercintaaahh..
Setibanya di kamar dengan pintu bercat hijau itu, kudengar ada suara di dalam kamar mandi kamarku. Seperti ada yang menggerak gerakkan shampoo dan peralatan mandi lainnya.
Penasaran, kuintip kamar mandiku dan tibatiba,
Oooooooooooooooohhhhh,,,seekor tikus yang superduper lebih menjijikan itu keluar dan langsung berlari kencang ke arah belakang lemari.
‘Astaghfirulloh’ aku berteriak kencang.

Langsung mengevakuasi diri ke kamar Dewi. Dengan ekspresi kaget, Dewi setengah tak percaya kalau yang barusan aku lihat adalah tikus. Secara, kos kami sebenernya bersih, higienis, steril, kecuali dari kecoa dan cacing itu. Selalu jauh dari gangguan nyamuk, bahkan, semut pun tak ada ketika selai kacang coklat kubiarkan terbuka.

Hmm, mungkin karena hujan lebat yang turun seharian. Situasi sangat memungkinkan tikus untuk berpesta pora.hoho...tapi, dari mana datangnya tikus yang superduper lebih menjijikan itu?? Pintu kututup rapat, ya walaupun jendela kamar kubuka, tapi tak mungkin lewat jendela.

Sekarang, saat kutekan tombol2 huruf di keyboard laptop ku ini, dengan perasaan waswas aku berharap tikus itu benar-benar tak ada setelah penggledahan yang dilakukan ibu kos *wah, hebat emang ibu kos gw! Haha*
Aku takut tikus itu sembunyi entah di mana. Jangan2 di tas ku yang tergeletak dan kubiarkan terbuka. Atau di lemari bajuku yang memang tak pernah aku kunci.huhuuhhuhu...
Aku takut, tolong pergi... jangan buat tidurku tak nyenyak =(

Rabu, 01 April 2009

..his birthday..



Bahagianya saat hari lahir kita itu tiba.
Alhamdulillah, masih diberi kesempatan untuk bertemu kembali di tahun ini.
Tahun berikutnya? Entahlah, esok pun kita tak tahu.

Tambah usia, berarti berkurang jatah waktu kita ada di dunia ini.
Tambah usia, berarti bertambah juga tanggung jawab kita, sebagai seorang anak, seorang kakak yang juga merangkap sebagai adik, seorang mahasiswa, dan semoga bisa jadi lebih bermanfaat lagi untuk orang lain.
Tambah usia, pastinya tambah dewasa menghadapi segalanya, mengatur waktu, mengatur tugas-tugas dan kewajiban yang diberikan.
Tambah usia, bertambah pengalaman hidup, bertambah pelajaran yang bisa diambil dan dari situ menambah rasa syukur atas semua yang kita terima dan lebih bisa melihat betapa indahnya dunia *kaya juduL bLognya eya :p*

Banyak doa dan harapan yang pasti terangkai dari orang2 tersayang di hari yang bahagia ini,
Wish u luck and all the best.
Luv,
-eya-

Ps : Oh, my god...setelah beberapa hari ngendon di leptop ku—terhitung dari 26 maret*dan ini udah apriL !!*—, akhirnya tulisan ini ke posting juga..hoho..
Padahal udah melewati beberapa waktu dimana Cole abuabu itu mungkin sudah basah tercuci untuk yg pertama kalinya, jogja sudah dikelilingi, perut sudah dilayani, dan malam minggu yang—kalau sahabatku menyebut—quality time !*haha..whateverLah*
Kesibukan yang cukup menyita waktu.
Selamat ulang tahun, sayang ^^

Minggu, 29 Maret 2009

Flowchart Manusia

Pagi ini aku bangun pagipagi sekali.
Ada tugas algoritma pemrograman yang harus diselesaikan.
Membuat flowchart yang kemudian diaplikasikan di Ms. Visual Basic.
Sebagai seorang yang sedikit tidak mencintai pemrograman, membuat flowchart dengan program sederhana saja susahnya setengah mati.
Oya, buat yang belum tau flowchart itu apa, ini dia gambarnya.




Jadi, penjelasannya, semacam grafik yang mempunyai alur/arus (flow).
Sebelum membuat program, kita bikin dulu flowchartnya biar jelas langkah apa yang terlebih dahulu dilakukan.

Pertemuan mata kuliah ini beberapa minggu yang lalu membahas jobsheet ke-3 nomor pertama yang berisikan perintah untuk mengurutkan bilangan dari yang terkecil sampai yang paling besar dari 3 bilangan yang ada. Memang hanya mengurutkan 3 bilangan saja, tapi bikin flowchartnya aja ribet.
Anjar, yang duduk disebelahku waktu itu sedikit berujar, ‘gimana otak manusia ya?’
Waw, pemikiran yang bagus!
Gimana flowchart otak manusia ya? yang tidak hanya bisa mengurutkan 3 bilangan, tapi LEBIH !!

Dan lebih dari itu ! bisa membedakan warna, mencium rasa, menghitung (bisa dibayangkan ribetnya saat membuat flowchart kalkulator), menghafal banyak hal.
Lalu, bagaimana dengan sebuah robot?? Yang ‘katanya’ saat ini sudah ada yang bisa menyamai manusia. Sesempurnakah robot itu seperti ciptaaNya?? Adakah yang bisa menandingi flowchart buatanNya.
Subhanallah..Maha suci Allah

sms-sms di inbox HPku

Awalnya cuma berniat untuk menghapus sms sms ngga penting yang masih tersimpan di inbox Hpku.

kubaca semuanya dari awal.
Moment moment dulu kembali terkuak.

Satusatunya ucapan selamat ulang tahun di ultahku ke-17 yang masih tersimpan adalah dari bapak yang dikirim 23 Juli 2007 jam 00.48,
“My lovely sweety daughter, God loves you by giving years until 17 to grow. Happy Birthday n goodluck for future. Pa’s prayer guides you to reach your ideas. Love u 4ever”
huuhu...so sweet :)

Masih ada juga beberapa yang tersimpan di ultahku satu tahun kemudian. Tentang doa, harapan, dan joke-joke lucu dari temanteman!hoho..trimakasih semuanya^

Ada juga sms dari tanteku yang isinya penyemangat waktu mau UN SMA,
“Semoga Allah memberi pelangi disetiap badai, senyum disetiap air mata, berkah disetiap cobaan, Lagu indah disetiap helaian nafas dan jawaban disetiap doa. Yang semangat ya belajarnya!”
waw,,menambah hasrat untuk giat belajar *walaupun kenyataannya jauh berbeda* haha :D

Sms dari ibu di hari pertamaku kuLiah, 8 Sept 2008,

“Subhanallah, anakku mau mulai kuliah perdana, Good Luck!”

Secara, baru aku anaknya yang jadi mahasiswa..haha..sedikit lebay.

Tentang orangorang yang memberi support ketika aku merasa down kuliah di informatika, Satu sms yang paling mengena, dari Rois,
“Allah tidak memberi apa yang kita harapkan, tapi Ia memberi apa yang kita perlukan, kadang kita sedih, kecewa, terluka, tapi jauh di atas segalanya, Ia sedang merajut yang terbaik untuk kita. Lalu, nikmatNya yang manakah yang kan kita dustakan??”
Sedikit menggugah hati, kalau apa yang Allah beri itu yang terbaik. *Walaupun sampai sekarang, belum sepenuhnya menerima*

Beberapa sms dari bapak dan ibu yang jika dibaca kembali sedikit membuat terharu. Balasan mereka saat aku mengeluh ketika harus daftar kuliah dimanamana, pesan ibu “tidak boleh gundah, tenang melangkah, hidup penuh berkah. Dimanapun eya kuliah, itulah yang ditunjukkan oleh Allah dan akan jadi jalan menuju hidup eya selamat nikmat dunia akhirat.amin”
pun ketika aku mengeluh tentang mata kuliah yang susah dan aku sama sekali ngga bisa mengikuti, bapak selalu bilang “anak super, tetap semangat”. *ini sedikit terkontaminasi acara favoritnya, Mario Teguh Golden Ways di Metro TV* :D
sms mereka yang mengingatkanku untuk selalu jaga kesehatan, ajakan ibu untuk bersyukur menjadi manusia yang bermanfaat setelah aku cerita kelelahan karena banyak kegiatan, She said “make your all talent for your success.”

Sms dari temanteman yang isinya begitu mengena tentang persahabatan..
mengutip sedikit sms dari danar, “ have a friendhsip like me ‘n u, make me realize how rich I am “
Sahabat memang segalanya. Senang bisa ada diantara kalian ^^

Pastinya, yang selalu membuat memory message inbox ku almost full adalah sms sms dari kebo *baru tau kan kebo bisa sms??* hehehe
Ada beberapa yang gombalnya bukan main, ada beberapa yang bikin hati berbungabunga, ada yang isinya support serta doa untuk tetep semangat menjalani harihariku di jogja, ada juga smssms yang bikin BT karena ada sedikit masalah.

Banyak juga ternyata. Terimakasih semuaaa..
Hidupku jadi berwarna, karena kalian ^^

Kamis, 26 Maret 2009

Mendamba Seorang Dewasa

Aku mendambakan seorang dewasa, yang mampu mebimbingku meniti jalan.
Membantuku berdiri ketika terjatuh, memapahku ketika jatuh itu meninggalkan luka, menggenggam erat hati ini ketika berontak, memberikan segala ilmu yang belum kutahu, membantuku menata hidup yang sepertinya semakin kesini semakin tak tertata, menjadi imam ketika jiwa dan raga ini rapuh menyapaNya, menjadi tempat bertanya saat aku tak tahu kemana.

Aku mendambakan seorang dewasa, yang candanya pun memberikan sebuah isi, amarahnya menyimpan sejuta arti, dan bahkan bencinya merupakan sebuah kasih.

Sadar tak seorangpun hambaNya yang sempurna, begitu juga dengan diri ini.
Selalu berusaha berbuat seperti yang Ia inginkan untuk menagih janjiNya kelak ; wanita yang baik, untuk lelaki yang baik.

Rabu, 25 Maret 2009

Menjadi Sesuatu

Mengantarnya tidur malam ini aku jadi teringat sesuatu.
Teringat salah satu tulisan Dewi Lestari di blognya.

Sesuatu yang amat sangat jarang dipikirkan.
Saat kita mencintai seseorang, apapun akan kita lakukan demi dia, demi ada di dekatnya.
Menemaninya kemanapun.

Tapi, pernahkah kalian berfikir untuk menjadi seekor cicak di dinding kamarnya yang bahkan hal sedetail apapun yang dilakukannya bisa kita lihat.
Atau menjadi bantal yang menjadi alasnya tidur, bahkan menjadi guling yang setiap malam dia peluk..

Senin, 23 Maret 2009

don't give up, my sista !



dia menulis keluhannya di bulletin friendster beberapa waktu yang lalu.
dia bercerita tentang nilai dan peringkatnya yang turun.

Sebentar lagi UN itu datang..
don't give up, sis!
u can, u can !

semua berdoa yg terbaik.
Bapak, Ibu, mba eLa, ais.
Yang rajin ya belajarnya. Solat malam jangan lupa. Belajar memang capek, kalau ngga capek namanya bukan belajar, ngga lulus, selesai. Tapi bukan itu kan yang diinginkan? Untuk hasil yang memuaskan, kita harus hajar !!

wish u luck and all the best !:)

Minggu, 22 Maret 2009

ESQ Angkatan-14 Mahasiswa Jogja

Mantaaabb !!

Dapat kesempatan di hari ke-2, hari puncak, saat penerbangan ada di titik tertinggi.
Menangis tersedu sedu saat materi Katarsih (bener ngga sih tulisannya gini??)
Subhanallah..Laailaahaillallah..*mendadak alim*

Dapet hukuman saat game ‘bola melambung’ karena music goyang duyu itu berhenti saat bola itu tepat aku tangkap..ohoho..
maju ke depan forum bersama peserta peserta ‘apes’ lain yang mendapat hukuman yang sama yaitu memimpin senam twinnies bersama.. haha..
Setelah itu kita pun nyanyi Laskar Pelangi bersama ( dan aku bersama peserta peserta ‘apes’ lain masih stay di depan audiens)
dan anda tau, yang aku kenakan tadi adalah atasan hitam, krudung pink muda, dengan kaos kaki pink tua (untuk menghindari dinginnya ruangan akibat serangan beberapa AC). Bisa dibayangkan dengan PDnya joged2 di depan peserta ESQ lain..hahay, serrruuu abeeess !! :D

Pelajaran yang sangat diingat hari ini adalah FAST ( Fathonah Amanah Shidiq Tabligh) Sifat-Sifat Rasulullah saw. dan sebuah yel tentang mati. Let’s say “Meninggal asyiiik !!” hoho

Walaupun sangat disayangkan, foto bersama Alumni2 lain, ATS ( Alumni Training Support) dan Trainernya belum sempat tercetak saat aku pulang.
Kalau mau dapet hubungi kemana ya??

Investasi Masa Depan

Beberapa hari terakhir ini jadwalku benar-benar padat.
Tugas tugas kuliah yang jika dilihat-lihat ternyata lumayan banyak.
Jadi Sie Sponsor Seminar “The Next Generation of Internet” yang mengharuskan ku untuk jalan-jalan cari duit*serasa orang minta sumbangan yg dateng ke rumah2*, dikejar kejar waktu dan usaha sekeras-kerasnya agar gimana caranya bisa menghasilkan dana yang melimpah ruah.
Belum lagi Pelatihan Broadcaster yg diadakan Magenta Radio, Radio Kampus UNY. Semacam workshop dan juga tak lepas dari penugasan-penugasan.
Oh, Tuhaaann...praktis tak ada banyak waktu luang untuk berleha-leha. Kamarku juga seperti tak terurus, cucian menumpuk, setrikaan apalagi.

Disela sela rapat seminar sore kemarin aku mengeluhkan hal ini pada Cahyo, koordinator Sie Sponsor.
Kenapa sih kita harus repot-repot ngurusin ini semua?? Buat apa? Ngapain kita capek-capek cari dana? Kita jadi kelabakan antara ngurusin tetek bengek persiapan seminar sama tugas2 lain yang menanti sebagai mahasiswa. Rapat sampai sore yang bahkan tak jarang menimbulkan banyak perbedaan pendapat. Lelah tenaga, Lelah pikiran.
Dengan santai dan senyum senyum Cahyo menjawab, “buat investasi masa depan, La”

Dalem [!]

Mendadak hujan

Hujan tiba tiba turun dengan derasnya setelah cuaca panas beberapa waktu. Percikan air sedikit mengenai wajahku yang kusam karena lelah yang menyergap. Suaranya berceracau hingga harus berteriak saat berbicara. Pun dengan perutku yang ikut-ikutan menggila, karena ditelantarkan oleh empunya

Aku tak bisa menikmati hujan kali ini yang dengan sigapnya memberi siraman pada pohon2 di depanku untuk melepas dahaga. Aku tak bisa merasakan damainya suara hujan kali ini. Perutku berceloteh sekaligus bernyanyi menghiburku.

Aah, bagaimana nasib motorku?? Yang tergeletak manis di halaman sana?? Tanpa atap yang melindunginya. Kekasihku pun sambil lalu menanggapi ocehanku ini.

Sedangkan bapak, hanya berujar, ‘kasihaaan..tiba2 kau bisa jadi pujangga, segera usaha tuk layani perutmu’ yang diutarakan lewat sms setelah aku kirim kata kata di atas.

Bagaimana ini?? Antara menerobos hujan, atau menelantarkan perutku. Sementara teman teman telah menantiku untuk satu kata, rapat ! ugh [!]

*tulisan di atas ditulis di koridor depan kelas sembari menatap sang hujan sebelum laptop mati karena kehabisan baterai, dan di bawah ini dilanjutkan saat sudah ada di kamar kos tercinta*
Lanjuutt..

Setelah hujan yang tanpa permisi itu turun dengan tiba-tiba dan menghiasi rapat seminar sore ini, akhirnya, perutku mendapatkan hadiah yang luaarrr biasa. Ayam bakar lezat serta canda tawa hangat bersama teman teman di dinginnya suasana sore tadi. Kebersamaan itu memang indah, kawan. Sampai tanpa disadari aku menjadi juara. Juara 1 menghabiskan makanan, mengalahkan 2 lelaki di hadapanku. Semua berdecak kagum atas prestasiku, bahkan menawariku untuk nambah..ck.ck.ck..Perutku tak bisa berkompromi soal makanan! :p

Tapi, ada sedikit rasa kecewa yang menyeruak saat bapak tak bisa berkunjung ke rumahku di jogja ini, lebih tepatnya, ke kamarku yang sederhana ini. Pekerjaan membuat beliau ada di bantul hari ini, tetapi tidak untuk ada di kota jogja, apalagi lewat jalan gejayan, atau masuk ke jembatan merah?? Oh,tak mungkin. Beliau hanya berkata tidak bisa mampir karena khawatir kemalaman. Ouuh,,you know what?? I miss him so much !! aku pun masih harus bersabar menunggu untuk bisa bertemu kembali dengan keluarga dan rumah hijau yang selalu merindukan.

Jumat, 20 Maret 2009

Aku ingin itu

banyak orang bisa dapat sesuatu yang aku inginkan.
Kenapa mereka??kenapa bukan aku yang benar2 amat sangat menginginkan itu?
padahal aku pun akan berjanji untuk bersungguh sungguh menjalankan semuanya jika yang aku inginkan itu benar-benar aku raih sekarang.

orang bilang, yang sekarang ini yang terbaik. orang bilang, mungkin bukan jalanku di sana. orang bilang, jalani aja. orang bilang, nanti juga lama-lama kamu bisa, eya.
ya, orang lain bisa banyak bicara.
tapi mereka sama sekali tak tahu,
hatiku berontak ingin memperoleh itu. amat sangat ingin.

apa aku harus menyalahkan sebuah sistem yang secara eksplisit bisa dibilang 'tidak adil'??
atau malah menyalahkan sang Pencipta dengan segala rencana indahNya??
seharusnya, aku bisa menerima dengan lapang hati, menjadi manusia terbaik sepanjang sejarah dengan memasang senyum palsu pada semua orang dan berkata aku senang di sini.

ohohoho...
selalu merasa iri pada mereka yang bisa mendapatkan itu.
Selalu merasa kalau aku pun pantas berada di anatara mereka.

Walaupun selalau yakin 100% terhadap ridho orang tua.
Mereka bilang selalu ingin yang terbaik untukku.
Tapi, yang terbaik apa jika aku sama sekali tidak nyaman dan bahkan serasa setiap harinya melakukan sesuatu yang sia-sia.

Kematian pun bercerita

hari ini satu orang--setidaknya yang aku tahu--telah berpulang padaNYA..
Omku, suami tanteku, ayah sepupuku.

Ibu mengabarkan lewat short message service yang dikirim beberapa waktu yang lalu.
terhenyak, karena tak ada berita sebelumnya yang mengabarkan bahwa beliau sakit atau kecelakaan atau apa.

Hanya sedang bersih bersih halaman, tiba tiba tertelungkup, jatuh dan saat ditolong oleh tetangga, nyawanya sudah pergi, melayang, tenang, Insya Allah..

Betapa waktu begitu cepat, berlalu, tanpa disadari satu demi satu dari kita akan mengalami hal serupa. Mati, sendiri dan meninggalkan semuanya yang tercinta..

Innalillahi...
Semoga bisa lebih baik agar mendapatkan tempat indah di sisiNya.amin

Semua berujar

semua berujar
semua berkata..
tanpa peduli hati lawan bicara.
hanya berprasangka,
tak tahu yg sebenarnya...
lalu apa?
kemudian hanya diam tanpa kata..
yang ada hanya sebercik rasa tak berdaya setelah mendengar ocehannya...

ingin berteriak sekeras-kerasnya.
tak terima,
tak mau dianggap seperti apa yang dikatakannya..

aku hanya bisa apa..??

Kamis, 19 Maret 2009

huuppff...

oke kita mulai..
tentang apa?? umm,, apa ya??

bingung..minggu minggu ini terlalu banyak aku dikejar waktu.
pengap dengan rutinitas.. pengap dengan polusi dan padatnya jalanan.

cuaca juga semakin menggila..

Rabu, 18 Maret 2009

Eksak Vs Non-Eksak di setiap kelas Psikologi Pendidikan

Semester ini dapet mata kuliah umum Psikologi Pendidikan. Secara, jurusan yang saya ambil lebih konsentrasi ke pendidikan. Entah kenapa, jadwal kelas kami tabrakan dengan kelas lain di fakultas lain pula, Fakultas Ilmu Sosial dan Ekonomi jurusan Pendidikan Sejarah. Maka, dengan sangat terpaksa, dosen yang mengampu meminta kami untuk satu ruangan selama satu semseter ke depan. Walhasil, setiap rabu pagi, anak2 sejarah pindahan ke kampus teknik untuk mengikuti mata kuliah umum yang satu ini.

Awalnya, berharap bisa cuci mata dengan adanya makhluk lelaki lain dari luar kelas. Bosen juga setiap hari yang di lihat Cuma itu ituuuu aja..haha..
Tapi ternyata, justru tidak lebih baik dari kaum adam yang ada di kelas saya.hoho... :p

Hari ini, kayanya udah pertemuan ke-4 kalau ngga salah. Kesan pertama melihat Ibu dosen yang mengajar mata kuliah ini, menurutku beliau kurang begitu sigap untuk mengatur kelas. Banyak yang ngobrol sendiri, suara beliau juga kurang keras sehingga kurang dapat ditangkap apa yang sedang dibicarakan. Apalagi kelas yang ditempati bisa digambarkan seperti bioskop. Kami—mahasiswa—duduk bertingkat, sedangkan dosen menerangkan di bawah, walaupun sesekali jalan menuju atas.

Yang ingin saya ungkapkan di sini bukan mengenai model pembelajaran seperti apa yang Ibu dosen berikan atau materi2 apa saja yang dipelajarai, melainkan tentang teman-teman saya, seluruh mahasiswa yang mengikuti kelas Psikologi Pendidikan setiap hari Rabu pagi di RT1 FT UNY.

Kami,yang ada di ruangan itu berasal dari latar belakang berbeda, maksud saya, ilmu yang dipelajari amat sangat bertolak belakang. Saya dan teman-teman selalu bertemu dengan bahasa pemrograman dan hampir seluruhnya bekerja dengan logika serta penuh ketelitian, sedangkan teman kami dari kelas lain itu setiap harinya belajar mengenai masa-masa perang dunia dan perjalanan pahlawan2 tempo doeloe serta bagaimana Indonesia mencapai kemerdekaan. Mereka lebih sering membaca, menghafal, mengungkapkan, kemudian bercerita. Sedangkan kami harus benar-benar paham, sering praktikum hingga hari sudah gelap, tak harus menghafal yang penting tau, dan sering stress dengan flowchart atau mempelajari sebuah jaringan komputer.

Semua perbedaan itu memang tidak mencolok jika dilihat hanya dengan kasat mata. Duduk manis, mendengarkan penjelasan dosen, selesai.
Tapi yang terlihat mencolok—setidaknya menurut kacamata ku—adalah proses yang terjadi di dalamnya. Betapa tinggi antusiasme kelas sejarah mengikuti mata kuliah ini dibandingkan kelas saya. Bisa dilihat dengan komentar-komentar kecil yang selalu keluar dari mulut teman-teman kelas sejarah di tengah2 penjelasan dosen. Walaupun terkadang ada beberapa komentar yang ngga penting bahkan sedikit mengganggu, tapi paling tidak mereka telah membuat setiap kelas Psikologi Pendidikan kami menjadi ramai, tidak membosankan. Pun ketika sang dosen membuka kesempatan bertanya, jika dibandingkan, dari kubu sejarah pasti lebih banyak yang bertanya daripada kubu kami, informatika.

Apa ini bukti dari sistem kerja otak kiri dengan otak kanan?? atau mungkin juga, kelas saya sedikit ‘menyepelekan’ mata kuliah ini yang hampir tidak ada pengaruhnya terhadap jalannya suatu program yang kami buat. Sama halnya ketika SMA, saat pelajaran kewarganegaraan sedikit terpinggirkan di kalangan anak IPA. Sedangkan ketika si dosen mulai meberikan materinya, saya dan teman2 sekelas lebih banyak mendengarkan dari pada mencatat seperti apa yang temen2 kelas sejarah lakukan.

Pengaruh apakah itu?? Padahal jika boleh memilih, saya ingin ada di kubu lawan, masuk golongan teman-teman non eksak... *komunikasi*

Jumat, 06 Maret 2009

Menjadi Remaja Biasa yang Bijak Mengelola Waktu

Pernah ngga sih terpikir selama ini apa saja yang telah kila lakukan??
Maksudnya, hal-hal ‘luar biasa’ apa yang udah kita lakukan dalam hidup.

Aku—baru—merasa kalo selama ini telah membuang waktu dengan sia-sia. Kenapa?? Karena rasa-rasanya aku telah menyia-nyiakan kesempatan dan peluang yang ada tanpa melakukan sesuatu yang luar biasa.

Aku hidup layaknya remaja lainnya. Standar, tak ada yang ‘istimewa’.
Tak sehebat Danar yang bisa merasakan enaknya sekolah di Jepang.
Tak sehebat Gigih, sepupuku satu angkatan yang juga bisa nikmatin enaknya sekolah di Amerika dan terpaksa masih ada di tingkat akhir SMA sekarang (aku yakin 1 tahun ‘ketinggalannya’ ini tetap dia jalani dengan riang gembira).
Ngga sepinter Ajeng yang dari SD udah jadi siswa Teladan dan selalu dapet tempat sekolah yang T.O.P sampe sekarang.
Ngga secerdas Zaenal Imron, ade kelasku yang dapet medali sampe Olimpiade Geologi internasional di Korea tahun kemaren.
Ngga sekeren Ganis yang sempet jaLan2 ke Eropa *hanya* karena pentas menari.
Belum pernah merasakan ikut perlombaan-perlombaan bergengsi seperti teman2 yang lain. Hanya sekolah, ikut organisasi, ikut les-les mata pelajaran yang memang aku lemah di dalamnya.

Pernah terpikir ngga sih apa orang tua kita kadang iri melihat anak rekan kerjanya bisa meraih prestasi setinggi langit sedangkan anaknya hanya bisa ‘berprestasi’ setinggi atap. Nilai raporku juga biasa, walaupun Alhamdulillah tak pernah sama sekali mengecewakan. Ingin sekali namaku ikut disebut saat pembagian penghargaan untuk anak-anak yang masuk 3 besar saat acara kelulusan sekolah. ( dan itu pun hanya terjadi saat SD )

Selama ini ternyata banyak peluang yang ada di depan kita, teman. Terlalu banyak waktu yang kita gunakan untuk melakukan hal-hal yang ngga penting.
Tak ada kata terlambat untuk hal baik. Sekarang saatnya bijak mengelola waktu.

Senin, 02 Maret 2009

Satu Rindu



Hujan kau ingatkan aku
Tentang satu rindu
Di masa yang lalu saat mimpi
Masih indah bersamamu

Terbayang satu wajah
Penuh cinta penuh kasih
Terbayang satu wajah
Penuh dengan kehangatan
kau ibu...oh ibu

Allah, ijinkanlah aku bahagiakan dia
Meski dia t'lah jauh biarkanlah aku
Berarti untuk dirinya
Oh...ibu...oh..ibu...kau ibu

by Opick ft Amanda

Titip Rindu Buat Ayah




Dimatamu masih tersimpan Selaksa peristiwa

Benturan dan hembasan terpahang dikeningmu

Kau nampak tua dan lelah keringat mengucur deras

Namun kau tetap tabah .... hmmm hmmm ...


Meski nafasmu kadang tersengal

Memikul beban yang makin syarat

Kau tetap bertahan



Engkau telah mengerti hitam dan merah jalan ini

Keriput tulang pipimu gambaran perjuangan

Bahumu yang dulu kekar legam terbakar matahari

Kini kurus dalam terbungkus hmmm



Namun semangat tak pernah pudar

Meski langkahmu kadang gemetar

Kau tetap setia


Ayah dalam hening sepi kurindu

Untuk menuai padi milik kita

Namun kerinduan tinggal hanya kerinduan

Anakmu banyak menanggung beban ho ho


Engkau telah mengerti hitam dan merah jalan ini

Keriput tulang pipimu gambaran perjuangan

Bahumu yang dulu kekar legam terbakar matahari

Kini kurus dalam terbungkus hmmm


Namun semangat tak pernah pudar

Meski langkahmu kadang gemetar

Kau tetap setia.


By Ebiet G Ade

Minggu, 01 Maret 2009

IPC Ruang R3 dan cokeLat siLverqueen

Hari ini akhirnya tiba, Minggu, 1 Maret 2009

Nothing speciaL, Cuma ada kejadian bersejarah yang ngga akan mungkin terLupa.
hari ini, aku serasa kembaLi ke masa setahun siLam, yaitu, kembaLi mengisi buLatan buLatan di lembar jawaban dengan pensiL faber castel 2B. Kikuk, udah Lama ngga melakukan hal itu, yah, sedikit2 menghapus beberapa buLatan yang terlihat ngga rapi, takut ngga ke detect sama komputer.

Belum lagi pelajaran-pelajaran masa sekolah yang udah terlupakan. Kimia, fisika, biologi..oh...
Gimana caranya ngitung entalpi pembentukan metana??
Proses apa yang pada mRNA digunakan untuk menyusun rangkaian asam amino bla..bla..bla..???
Berapa vektor kecepatan benda sebeLum meLedak??
apaLagi pas pelajaran IPS. Secara aku sama sekali ngga dapet mata peLajaran itu pas SMA..
Huhuhu....sadar semua memang tanpa persiapan yang cukup, aku hanya bisa tawakaL (baca : pasrah)

SeteLah sarapan gudeg yang lezat ditambah segeLas energen cokeLat yang hangat, berangkatLah sendiri menuju Lokasi.hmm,,kaya orang iLang. Ngga ada yang dikenaL.

Masuk ruangan, satu meja dengan sosok laki-laki yang—maaf—sedikit aneh. Sebagai cowok, dia pendek, ada jenggotnya dikit, pake kemeja pink dengan warna pink yang norak, pake kacamata, pake celana katun warna krem gitu, sepatu fantoveL yang Lebih mirip sepatu boat, ngga bawa tempat alat tulis, pensil pulen dsb dibiarkan tergeletak ngga rapi, kartu ujian dilipet2 ngga jelas, kalo lagi ngisi lembar jawab giginya keluar2 (hoho), belum lagi jaket yang dia pake ternyata ada lubangnya alias bolong kaya digigit tikus di bagian punggung kanan atas. Ahh,,iLfiL Liat cowo kaya gitu. Tapi, muka dia kaya tampang2 profesor gitu, IPA banget de. Kayanya orang modeL gituan yang diterima..uhuhu..

Kira2 satu jam setelah bel tanda dimulai berbunyi, ada sesosok yang amat sangat aku kenal tau2 nongoL di depan ruang. Haha..ternyata idok ! ehm, jujur nih ya, jadi grogi ne ngerjainya!wkwk..apalagi pas bengong ( ngga bisa ngerjain maksudnye ), lihat2 sekeliling dan tau2 mataku bertemu dengan pandangannya yang duduk di bangku depan ruangan.nyeesss...ngga konsen! Haha..pengen ketawa. Kaya anak TK yang ditungguin mamanya di luar kelas. ; p

Selesai sekitar jam 15.00, puLang ke kos bareng idok dengan motor sendiri2..

silverqueen yang udah sedikit meleleh itu sebagai kado di buLan ke-4 katanya..
haha..makasih boo =)

Jumat, 27 Februari 2009

jumat maLam ini



Untuk mengusir kejenuhan di kos setelah seharian beraktifitas, aku memutuskan untuk pergi ke Djendelo, sebuah coffe shop di ujung jalan Affandi, Yogyakarta.
Sebelumnya, jemput erma duLu di kosnya.
akhirnya, pergiLah kami ke coffe shop tersebut. Sebenernya yang bikin kami semangat 45 adalah tersedianya sarana hotspot di sana. Sooo,,,dengan membawa Leptop masing2, muLai deh hotspotan..

dengan cokLat panas bertabur keju, maLam ini kami habiskan waktu di sini.
mungkin bakaLan sampai tempat ini tutup, soaLnya, sekarang, waktu udah menunjukkan pukuL 22.27 WLS (waktu Leptop Saya) dan kami sama sekali belum beranjak.hoho...

beLum Lagi,beberapa menit yang Lalu kebersamaan kami ditambah satu makhluk lagi berinisial kebo!haha..lelakiku yang satu ini emang tau2 muncul dan langsung membekap mukaku dengan slayer merah bututnya yang bau itu!;p
aku tahu erma yang ada di hadapan ku iri melihat kebersamaan ku dengan kebo!hahaha...abangnya lagi ada rapat KKN katanya..

whateverLah,,eya sayang kebo^
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...